Senin, 12 September 2011

Groupware

Pengenalan Groupware

Groupware adalah aplikasi yang dibuat untuk mendukung kolaborasi bersama antar sekelompok pengguna dalam suatu lingkungan tertentu (Alan Dix, 1993). Groupware mewakili software yang membantu kelompok kerja/kolega terhubung ke jaringan komunikasi untuk mengelola aktifitas mereka. Operasi yang didukung antara lain: penjadwalan rapat dan alokasi sumberdaya, email, e-newsletter, distribusi file dan lain sebagainy
a.


Contoh Aplikasi Groupware



1. Zimbra
   Zimbra Collaboration Suite (ZCS) adalah sebuah produk groupware yang dibuat oleh perusahan Zimbra, Inc., berkantor pusat di Palo Alto, California, USA. Sofware terdiri dari dua komponen utama klien dan server yang diterbitkan dalam dua versi yaitu versi open-source dan versi yang mendapat dukungan komersil melalui "Zimbra Network" yang mengandung komponen closed-source seperti konektor MAPI proprietari untuk sinkronisasi kalender dengan Outlook.


Klien web untuk ZCS merupakan bagian dari suit kolaborasi dengan fitur penuh yang mendukung email, group calendars dan document sharing menggunakan antarmuka web AJAX yang menyediakan tool tips, drag-and-drop items, dan menu right-click di UI. Kecuali itu tersedia kemampuan pencarian, authoring untuk dokumen daring, seperi juga Mashup "Zimlet" yang semuanya dibangun menggunakan Zimbra Ajax Toolkit.

Server ZCS menggabungkan komponen dari sejumlah proyek Open Source seperti Postfix, MySQL, OpenLDAP, Jetty, Apache Tomcat, Lucene, Verity, ClamAV, SpamAssassin, AMaViS and Amavisd-new, DSPAM, Aspell, James, Sieve, Perdition mailretrieval proxy dan nginx. Server ZCS dapat dijalankan di aneka distribusi Linux, seperti juga di Sistem Operasi Mac OS X. 
Kelebihan Zimbra
  • Kelebihan Zimbra dibanding dengan pesaingnya adalah interface yang dimilikinya,
  • Punya desktop client sendiri sehingga tidak harus menggunakan web browser,
  • Zimlet, tools untuk mengintegrasikan Zimbra dengan tools lain seperti forum dan lain sebagainya,
  • Reserve Engineering ActiveSync, sehingga bisa terintegrasi dengan gadget seperti Blackberry dsb,
  • Konfigurasi tersimpan   di LADP datasource, dalam satu sisi ini sangat menguntungkan karena tingkat keamanan yang tinggi, disatu sisi ini satu kelamahan pada saat truoble shooting,
  • Selama kebutuhannya terpenuhi Zimbra sangat mudah untuk diinstall,
  • Ajax-Base Technology
Kelemahan Zimbra 
  • Zimbra sebagaimana Microsoft Exchange sendiri, sangat rakus dengan memory,
  • Membutuhkan koneksi yang sangat cukup agar bisa nyaman menggunakan tool ini,
  • Tidak dapat disandingkan didalam satu mesin dengan Webserver yang sudah ada karena Zimbra memiliki tool sendiri untuk melakukan hal ini,
  • Membutuhkan akun root, sehingga tidak dapat diinstal di hosting server seperti Dreamhost dll.

2. Tine 2.0
    Tine 2.0 adalah business software package dengan tipe lisensi open source. Aplikasi ini masuk ke dalam kategori groupware dan Customer Relationship Management (CRM). Aplikasi ini merupakan platform yang independen dan diimplementasikan sebagai Service Oriented Architecture (SOA) yang terdiri dari dua bagian penting yaitu komponen server yang digunakan untuk master data source, ditulis dengan menggunakan PHP, dan menggunakan database SQL sebagai central data storage. Untuk komponen Client yang digunakan sebagai graphical user interface (GUI) yang ditulis dalam Javascript dan dijalankan menggunakan web browser. 


Tine 2.0 menggunakan  API pada software libraries ExtJS dan Zend Framework untuk membuat model open architecture Rapid Application Development. Beberapa fitur yang dimiliki adalah Calendar, IMAP webmail client, CRM, Task management, Timer Tracker, bisa disinkronisasi dengan mobile devices, terintegrasi dengan VoiP (click to dial), course management untuk sekolah. 
Tine 2.0 memiliki fitur sebagai berikut ;
  • Form yang produktif, Tine 2.0 dirancang untuk mengoptimalkan produktivitas diantaranya penghematan waktu dan biaya. Form yang dirancang merupakan hasil penelitian dari berbagai kebutuhan perusahaan, yang efektif dalam penggunaan, cepat dan menyenangkan. Dalam hal ini akan memberikan motivasi bagi pekerja untuk tetap bersemangat dalam merawat data terupdate.
  • Administrasi hak yang lengkap, Setiap folder dapat diatur hak aksesnya dan setiap user maupun user group juga dapat diberikan hak akses.
  • Multi bahasa, Dukungan terhadap multi bahasa. Hingga kini telah terdapat 9 bahasa yang dapat digunakan termasuk struktur seperti china "hanzi". Juga terdapat pengaturan waktu wilayah (timezone).
  • Tampilan seperti program desktop, dengan dukungan Javascript yang memberikan Rich Internet Applications (RIA) maka web aplikasi ini serupa dengan program desktop applications. Untuk mengakses data perlu klik dan edit. Serta dukungan shortcut untuk produktivitas dan penghematan waktu. Kemampuan untuk pengurutan data dan filtering. Pencarian data dengan fitur auto-complete. Fungsi klik Menu bahkan dengan klik kanan sekalipun. Penggunaan multi folder dan shared folder untuk kebutuhan personal maupun organisasi
  • Advanced Search
  • Dynamic List
  • ActiveSync, sinkronisasi dengan perangkat mobile, terknoneksi secara langsung untuk update data kontak diantara web dan mobile. Dengan tambahan kemampuan PUSH action yang memampukan pengiriman data secara langsung ke perangkat mobile.
  • Log aktivitas, semua aktivitas tercatat dan terekam/tersimpan dalam bentuk log, selain itu data aktivitas juga dapat ditambahkan secara manual.
  • Export ke PDF, Kemampuan untuk mengekspor data dokumen ke bentuk pdf.  

1 komentar:

  1. mas ,mw tanya,kenapa saya gagal y proses instalasinya
    ,bisa minta bantuannya mas.
    khoirulanwar333@gmail.com

    BalasHapus